Daftar 7 Pilkada Sulsel Sengketa di MK Hasilnya Diputuskan Hari Ini, Makassar dan Parepare Harap Begini

banner 970x250

Makassar – Mahkamah Konstitusi (MK) dijadwalkan membaca putusan dismissal atau sela pada Selasa (04/02) hari ini untuk Pilkada seluruh Indonesia yang sedang bersengketa.

Untuk Sulsel sendiri, ada 7 gugatan yang bakal diputuskan hari ini yaitu Pilgub Sulsel, Pilwalkot Makassar, Palopo, Parepare, Pilkada Takalar, Toraja Utara dan Bulukumba.

Screenshot 20250217 085716 WhatsApp

Adapun agenda sidang pengucapan putusan/ketetapan Perselisihan Hasil Pemilihan Umum Kepala Daerah (PHPU Kada) dibagi mejadi tiga sesi. Pada sesi pertama dijadwalkan pukul 08.00 WIB meliputi gugatan Pilkada Takalar dan Toraja Utara pada Panel III.

Dalam sesi kedua, MK akan membacakan putusan untuk Pilwakot Palopo pada Panel II dan Pilkada Bulukumba pada Panel III. Jadwal pembacaan putusannya direncanakan pukul 13.30 WIB.

Sementara pada sesi ketiga dibacakan pukul 19.30 WIB. Sesi ini meliputi untuk PHP Kada Pilgub Sulsel di Panel II dan Pilwalkot Makassar dan Parepare di Panel III.

Empat gugatan lainnya baru dibacakan pada Rabu (05/02) besok. Di antaranya PHPU Kada Jeneponto, Pangkep, Pinrang dan Kepulauan Selayar.

Ketua KPU Makassar, Andi Yasir Arafat mengatakan pihaknya menunggu pembacaan dismissal oleh hakim MK pada 4 Februari 2025, pukul 19.30 WIB

“Hanya ada dua hasil yang akan dibacakan, yaitu dilanjutkan ke sidang pembuktian atau tidak lanjutkan,” kata Yasir kepada wartawan pada Senin (03/02).

Yasir menuturkan, KPU Makassar sudah bersiap apapun putusan MK pada hari ini. Apakah diputuskan tidak lanjut, atau dilanjutkan pada tahap pembuktian.

“Kalau putusannya tidak dilanjutkan, maka kami menunggu surat penyampaian dari MK ke KPU RI yang ditindak lanjut ke KPU Kota Makassar. Dan kami mempersiapkan pleno terbuka untuk penetapan calon terpilih. Dan kalaupun hasilnya adalah lanjut, maka akan mempersiapkan alat bukti dan saksi ahli,” jelasnya.

Komisioner KPU Parepare, Ahmad Perdana Putra menuturkan siap menerima apapun putusan dari MK. Apalagi pihaknya sebagai penyelenggara sudah melakukan proses pemilihan sesuai dengan regulasi.

“Kita tunggu saja pembacaan putusan oleh MK. Yang terpenting bagi kami (penyelenggara) adalah proses penyelenggaran dilaksanakan sesuai prinsip-prinsip yang telah tertuang dalam undang-undang,” ujarnya.

Khusus PHPU Kada Parepare, Erna Rasyid – Rahmat Sjamsu Alam (Erat Bersalam) selaku Pemohon telah mencabut gugatannya pada Sidang Pendahuluan. Meski begitu, KPU Pareparep tetap menunggu putusan dismissal agar berkekuatan hukum tetap.

“Tunggu dibacakan. Prosesnya harus sesuai prinsip berkepastian hukum,” jelas Koordinator Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat, dan SDM KPU Parepare ini.

5 1 vote
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments