Ratusan Massa Geruduk Kantor Gubernur Sulsel Terkait Upah Buruh 2024

banner 970x250

BACAONLINE.ID, MAKASSAR – Ratusan massa dari berbagai aliansi menggelar aksi demonstrasi di depan Kantor Gubernur Sulsel, Jalan Urip Sumiharjo Makassar, Provinsi Sulawesi Selatan

Massa buruh menuntut Pemprov Sulsel untuk prihatin dengan kondisi para buruh yang merasakan lonjakan harga-harga namun tidak diiringi dengan upah yang ideal.

cropped cropped 853FEDBB 8E5D 43D8 93BA 58386E984568 scaled 1 1

Menurut para buruh, penetapan Upah Minimum Provinsi (UMP) Tahun 2024 haruslah mengacu pada usulan serikat buruh.

Pantauan di lokasi, sekitar 100an orang massa berkumpul di gerbang keluar Kantor Pemprov Sulsel. Mereka menutup separuh Jalan Urip Sumiharjo hingga mengakibatkan kemacetan dan melakukan orasi secara bergantian.

Bahkan sesekali massa dari gabungan serikat buruh mencoba mendobrak pintu gerbang dan memanjat pagar Kantor Pemprov.

“Kita kasih waktu 10 menit bapak Pj Gubernur. Kalau 10 menit tidak ke luar, kita tutup 2 ruas Jalan Urip Sumiharjo,” kata seseorang yang sedang orasi di atas mobil bak terbuka.

Bahkan massa serikat buruh akan menduduki Rumah Jabatan Gubernur Sulsel yang terletak di Jalan Sudirman. Jika aspirasi mereka tidak direspons.

“Kalau Pj Gubernur tidak ke luar kawan-kawan, kita akan bergeser ke Rujab. Kalo perlu kita bermalam di sana, kita duduki, kita ambil alih. Kenapa ? Karena beliau tidak pantas jadi Gubernur,” ujarnya.

Adapun tuntutan mereka adalah pengupahan buruh haruslah melihat utuh kondisi pekerja (buruh). “Kami meminta agar usulan kami yang ditetapkan jadi UMP 2024. PP 51 yang digunakan tidaklah sesuai dengan kondisi kita, buruh, pekerja yang menjadi tulang punggung keluarga,” pungkasnya.

“Kita berdiri di sini tapi tidak dipandang, tapi pajak kita diambil. Kita rakyat, kalo macam-macam kita lawan,” tutupnya.

Diberitakan sebelumnya, Penjabat (Pj) Gubernur Sulsel Bahtiar Baharuddin bakal mengumumkan UMP 2024 hari ini. Pj Bahtiar akan menindaklanjuti rekomendasi hasil rapat Dewan Pengupahan.

“Info (Pengumuman UMP 2024) dimajukan jam 14.00 WITA (hari ini). Pengumuman UMP 2024 di Ruang Pola Gubernur,” kata Kabid Humas Diskominfo-SP Sulsel, Erlan Triska, Senin (20/11).

Rapat Dewan Pengupahan terkait UMP 2024 dilaksanakan Hotel Aerotel Makassar, Jum’at (17/11). Serikat Buruh dan Kumpulan Pengusaha saling silang pendapat.

Pengusaha usulkan UMP 2024 naik 1,45 persen atau UMP 2024 setara Rp.3.434.289,-. Kalkulasi tersebut berdasarkan Pasal 51 Tahun 2023.

Sementara unsur serikat pekerja menuntut kenaikan UMP 2024 sebesar 7,14 persen yang perhitungannya mengacu pada pasal 191 A UU Nomor 6 tahun 2023. Dengan formulasi hitungan itu, maka kenaikan UMP yang diusulkan menjadi Rp 3.595.875 (Rp 3,5 juta).

“Nah itu dua opsi. Nanti tinggal pak gubernur sendiri yang mempertimbangkan yang mana. Karena dewan pengupahan cuma memberikan rekomendasi,” kata Kepala Bidang Industrial Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Sulsel Akhryanto.

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments