Rudianto Lallo Legislator DPR Asal Sulsel Harap Kapolri Buka Jalur Afirmasi Jadi Polisi untuk Orang Kurang Mampu

banner 970x250

Makassar – Anggota Komisi III DPR RI, Rudianto Lallo, memperjuangkan anak yang lahir dari keluarga tidak mampu atau keluarga miskin untuk menjadi anggota Polri.

Ketua Kelompok Fraksi (Kapoksi) Nasdem itu di hadapan Kapolri mengatakan, jalur afirmasi khusus bagi anak-anak dari keluarga miskin harus dibuka.

cropped cropped 853FEDBB 8E5D 43D8 93BA 58386E984568 scaled 1 1

“Mohon kiranya juga dibuka jalur afirmasi khusus bagi anak-anak dari keluarga yang ekonominya tidak mampu, atau miskin,” ungkap Rudianto saat Rapat Kerja Komisi III DPR dengan Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri) dii gedung DPR, Senayan, Jakarta, Senin (11/11).

Legislator Nasdem dari Daerah Pemilihan Sulawesi Selatan I itu juga meminta Polri memastikan ketersediaan kuota bagi calon anggota Polri yang berasal dari keluarga tidak mampu.

“Saya kira kalau ada jalur afirmasi, walaupun sudah ada kuota, untuk orangtua miskin atau ekonominya tidak mampu diberikan kesempatan lebih,” ujar Rudianto.

Keluarga prasejahtera, lanjut Rudi, memiliki harapan dan mimpi untuk mewakafkan dirinya di Korps Bhayangkara.

“Saya mohon, menggugah hati Pak Kapolri kiranya bisa membuka kesempatan bagi anak-anak yang orangtuanya tidak mampu atau miskin, pak,” pintanya lagi.

Rudi menyebut Kapolri akan dikenang sebagai pucuk pimpinan Polri yang pro terhadap masyarakat pra sejahtera.

“Saya kira pak Kapolri dikenang sebagai pro orang kecil, pro orang miskin, dan pro orangtua yang tidak mampu. Mereka punya mimpi untuk mengabdi di institusi Polri,” tandas Rudi.

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments