Bapenda Makassar Target Capai 2.1 Triliun PAD Sektor Pajak Daerah

banner 970x250 banner 970250

Makassar – Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Makassar Fuad Arfandi mengaku pihaknya tahun depan incar sekira Rp2.1 triliun pajak daerah.

Target itu, untuk mencapai proyeksi Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kota Makassar yang di target Rp2,6 triliun pada 2025.

banner 970x250

“Target PAD Rp2,6 triliun tersebut terdiri dari pajak daerah sebesar Rp2.1 triliun lebih, retribusi Rp230 miliar lebih,” ungkap Fuad Arfndi saat hadiri menghadiri Musrenbang Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) Kota Makassar 2024.

Kegiatan ini, di gelar Bappeda Kota Makassar, di Hotel Claro pada Kamis 4 Juli 2024.

Ia juga mengatakan, realisasi pajak daerah Rp.1,3 triliun, saat ini, bersumber ari pembayaran melalui kanal digital sebesar Rp. 993 miliar lebih.

Kata dia, target tersebut sesuai dengan tren realisasi PAD tahun-tahun sebelumnya. Dian dia mengharapkan tetap adanya konsistensi terhadap dokumen perencanaan yang telah di susun.

Sementara, Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan Pomanto menekankan tiga poin utama yang harus jadi perhatian seluruh organisasi perangkat daerah (OPD).

“Pertama, pentingnya musrenbang dalam menentukan arah pembangunan suatu kota. Di mana, seluruh usulan-usulan dari masyarakat hingga usulan terkecil sekali pun memberikan dampak yang signifikan terhadap performa kota Makassar,” sebut Danny Pomanto.

Kemudian, poin kedua, lanjut Danny, adanya respons positif dari pemerintah pusat terkait usulan-usulan dari masyarakat kota Makassar. Ia minta usulan-usulan tersebut segera terlaksana.

Selanjutnya, poin ketiga, yakni pemberian apresiasi dan penghargaan kepada pihak-pihak yang telah memberikan usulan untuk-dicatat dengan baik dalam sejarah.

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments