Aktifkan Kembali Mes Pemda Sidendeng Rappang di Makassar, Bupati Terpilih Syahar Ikuti Dzikir-Doa Bersama

banner 970x250

Makassar – Mes Pemda Sidrap yang terletak di Jalan Bau Mangga No. 11, Makassar, kembali menggelar acara shalat Magrib berjamaah, zikir, dan doa bersama pada Kamis (16/01) malam lalu.

Bupati Sidrap terpilih, H. Syaharuddin Alrif, hadir dalam acara tersebut bersama sejumlah tokoh masyarakat, termasuk Ketua Ikatan Sarjana Asal Sidrap (ISA) dan Ketua Ikatan Pelajar Mahasiswa Indonesia (IPMI) Sidrap.

Screenshot 20250217 085716 WhatsApp

Kegiatan ini menjadi momen penting bagi warga Sidrap di Makassar untuk bersilaturahmi dan mempererat kebersamaan.

Dalam sambutannya, Syaharuddin Alrif mengucapkan terima kasih kepada warga dan tokoh masyarakat yang hadir. Ia juga memaparkan berbagai program yang akan dijalankan untuk membawa Kabupaten Sidrap ke arah yang lebih maju dan sejahtera.

“Program-program keagamaan dan sosial akan terus kami dorong untuk memberikan manfaat nyata bagi masyarakat,” ujar Syaharuddin.

Syaharuddin berharap Mes Pemda Sidrap dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh warga Sidrap yang ada di Makassar.

“Semoga mes ini dapat menjadi pusat kegiatan yang mendukung berbagai urusan masyarakat Sidrap di perantauan,” tutupnya.

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments