Bakal Parpol Pengusung Danny-Azhar Kumpul di Amirullah, Bahas Tanggal Baik Deklarasi Pilgub

banner 970x250

Makassar – Calon Gubernur Sulawesi Selatan Moh Ramdhan ‘Danny’ Pomanto menyebut bakal partai pengusungnya merupakan simbol dari kebaikan untuk semua.

Hal itu diungkapkan Danny Pomanto (DP) saat menggelar konsolidasi partai pengusung di kediamannya di Jalan Amirullah, Kecamatan Mamajang, Kota Makassar, Provinsi Sulsel, Minggu (4/8).

cropped cropped 853FEDBB 8E5D 43D8 93BA 58386E984568 scaled 1 1

Danny memulai sambutan dengan menyebut jika koalisi ini ditakdirkan, maka koalisi ini merupakan koalisi nasionalis-religius yang baik untuk semua.

“Kita tahu bersama nasionalisme Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP). Dan yang hijau-hijau ada PPP dan PKB,” kata DP.

Dalam kesempatan itu pula, DP menyebut sudah mempersiapkan semuanya (Parpol) termasuk tempat deklarasi Pilgub nanti yang diakuinya sudah disiapkan.

“Ibarat perkawinan, tentu kita mencari hal baik sesuai ajaran kita dan tradisi kita,” ujar Danny Pomanto di hadapan ketiga Parpol tersebut.

Ketua DPW PKB Sulsel Azhar Arsyad yang bakal dipinang Danny mengapresiasi konsolidasi yang digelar di kediaman Danny Pomanto. Azhar menyambut Danny dengan sebutan gubernur.

“Terima kasih pak gubernurku,” ujar Azhar disambut tepuk riuh.

Sementara PDIP dalam waktu dekat akan menerbitkan surat final bentuk B1-KWK untuk pasangan Danny Pomanto dan Azhar Arsyad.

“Kita berharap satu dua minggu kedepan sudah ada (B1KWK),” ujar Iqbal Arifin.

Acara konsolidasi tersebut dihadiri Waketum PPP Amir Uskara, Sekretaris PPP Makassar, Rahmat Taqwa Quraisy, Ketua DPC PKB Makassar Fauzi Andi Wawo dan Ketua PDIP Makassar Suhada Sappaile. Adapula Wakil Ketua PDIP Sulsel Iqbal Arifin, Husain Djunaid dan Ansyari Mangkona.

Hadir pula, bakal calon Bupati Jeneponto Kr Patta, bakal calon Bupati Takalar Hengky Yasin.

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments